Malang, Dianns.org – Pelaksanaan PK2MU (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Universitas) Brawijaya kali ini mengusung tema Keragaman Nusantara Bersatu dalam Angkatan Emas Brawijaya. Dengan nama kegiatan adalah PATRIOT UB (Parade Transformasi Intregrasi dan Orientasi Universitas Brawijaya). Kegiatan awal dimulai dengan upacara penyambutan yang dilaksanakan di tengah lapangan rektorat tepat pukul 07.00 WIB. Sebelum upacara dimulai para mahasiswa baru tersebut dihibur dengan aksi dari Ekalavya Suara Brawijaya Drum Band dan Paduan Suara Universitas Brawijaya. Dilanjutkan dengan sambutan dari kapel PK2MU dan Inspektur Upacara oleh Bapak Yogi Sugito selaku pimpinan Rektorat.
Pada pelaksanaan tahun ini total mahasiswa baru berjumlah 15.000 yang dibagi ke dalam 2 hari. Rabu, 29 agustus 2012 dan keesokan harinya. Masing masing kegiatan diikuti oleh 7.000 peserta. Kegiatan selanjutnya peserta dibagi menjadi 2 cluster yang bertempat di Samantha Krida dan GOR Pertamina UB. Di dalam pelaksanaannya, panitia telah menyiapkan berbagai acara untuk menyambutpara mahasiswa baru ini. Diantaranya pertunjukan tarian yang melambangkan keragaman nusantara sesuai dengan tema yang diusung sebelumnya. Terdapat pula sambutan dari Wakil Menteri Perdagangan Indonesia Bayu Krisnamurthi. Di dalam sambutannya beliau menekankan akan pertumbuhan perdagangan di Indonesia. Peserta tampak khidmat dalam mendengarkan setiap perkataan yang diutarakan oleh salah satu tokoh penting di bidang perdagangan tersebut.
Menurut panitia untuk pelaksanaan PK2MU berjalan dengan tertib dan lancar. Tidak ada peristiwa yang terjadi seperti 2 tahun silam yang mahasiswa baru diantar menuju rektorat oleh fakultasnya. Peristiwa tersebut sempat mengganggu jalannya kegiatan PK2MU.
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya untuk pelaksanaannya sendiri panitia menginginkan acara yang berbeda pada angkatan emas ini. Di samping berbeda pada segi kemasan acara pada tahun ini Universitas Brawijaya menjadi universitas pertama yang menerima mahasiswa baru dari penyandang disabilitas di Indonesia. Para peserta tersebut dikelompokkan ke dalam barisan tersendiri. Ungkap Hendrik selaku wakil ketua pelaksana menyebutkan bahwa rangkaian acara menyuguhkan 2 bagian materi yaitu untuk ORDIK (Orientasi Pendidikan) panitia menyiapkan berbagai materi diantaranya suksesnya akademik, perpustakaan, Double Degree dan Fast Track. Sedangkan ORMAWA (Orientasi Mahasiswa) berisi mengenai Penjiwaan mahasiswa dalam berwirausaha, temu tokoh alumni dan motivasi traning.
Pada hari kedua pelaksanaan PK2MU sendiri akan diikuti pula oleh mahasiswa yang berasal dari Universitas Brawijaya Kediri. Generasi emas di Brawijaya menunjukkan angkatan ke-50 sebagai agen perubah bangsa, kontrol sosial dalam masyarakat, dan penerus kepemimpinan bagi bangsa ini yang kemudian menjadi tujuan diselenggrakannya PK2MU Patriot UB.
Liputan/Foto: Anita A./Rindri Andewi Gati