Malang, dianns.org – Rangkaian acara penyambutan mahasiswa baru Universitas Brawijaya tahun 2014 berlansung hari ini (02/09). Serentetan acara yang mengusung tema Raja Brawijaya ini diikuti oleh 12.084 mahasiswa baru yang tersaring dari berbagai seleksi masuk.

Setelah mengikuti upacara pembukaan di lapangan rektorat yang dimulai pada pukul 06.00 WIB, mahasiswa baru selanjutnya dibagi kedalam tiga kelompok besar dan digiring menuju lokasi yang disediakan oleh panitia. Lokasi tersebut antara lain Gedung Samantha Krida, GOR Pertamina, dan UB Sport Center.

Setelah mahasiswa baru dikondisikan, panitia membagikan konsumsi berupa makanan ringan. Pembagian konsumsi ini sempat terkendala beberapa hal teknis, salah satunya seperti ketika mahasiswa yang duduk di ujung barisan sempat tidak mendapat konsumsi. Hal ini diakibatkan oleh pembagian konsumsi yang menggunakan cara pengoperan antar mahasiswa, dimana cara ini memang rawan kecurangan oleh mahasiswa baru yang tidak bertanggungjawab.

Ditanyai pendapatnya seputar pembagian konsumsi yang kurang efektif dan efisien waktu ini, salah satu mahasiswa baru bernama Jerry Yudhistira daricluster 16 mengemukakan “Kalau konsumsi mungkin bisa dibagikan dari awal ketika kita masuk.” Selain itu Jerry juga mengeluhkan tidak adanya air mineral dalam paket konsumsi. “Ini juga tadi tidak ada air, kita bawa air sendiri,” tuturnya.

Reporter : Aliefiana Fernanda dan Esa Kurnia